Menu

Mode Gelap
Polri Gelar Pelatihan Olah Strategi Operasi Mantap Brata Presiden Jokowi Melepas Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina  Presiden Jokowi Lantik Agus Subiyanto sebagai Kepala Staf AD Amran Sulaiman Dilantik jadi Mentan, Langsung Menjalankan Tugas Penjelasan BMKG Soal Makassar dan Sekitarnya di Guyur Hujan 

Bola & Sports · 9 Mar 2022 WITA ·

Ronaldo Mampu Cetak 25 Gol Jika Bermain di Manchester City F.C.


 Ronaldo Mampu Cetak 25 Gol Jika Bermain di Manchester City F.C. Perbesar

PHINISICE.ID, jakarta –Bintang Manchester United Cristiano Ronaldo diprediksi bisa cetak 25 gol jika saat ini bermain untuk Manchester City.
Pendapat tersebut datang dari mantan pemain Man City Micah Richards dalam program bincang-bincang Sport Bible yang juga dihadiri eks kapten Man Utd, Gary Neville.

Keduanya membahas soal siapa pemain Man Utd yang layak masuk daftar 11 pemain inti Man City musim ini. Diketahui, The Citizens musim ini punya skuad lengkap dan bertabur bintang.

Neville menilai tak ada satu pun pemain MU yang layak masuk skuad utama Man City musim ini. Satu-satunya pemain yang cukup pantas adalah Bruno Fernandes. Namun, City sudah memiliki Bernardo Silva di posisi tersebut.

Sementara Richards punya pendapat berbeda. Menurutnya, Ronaldo masih layak menghiasi starter di kubu Man City. Eks bintang Real Madrid itu dinilai masih punya taji di depan gawang.

Merujuk data Transfermarkt, Ronaldo saat ini sudah mengemas 15 gol untuk MU di berbagai kompetisi. Akan tetapi ia mulai kehilangan tempat utama di bawah pimpinan Ralf Rangnick.

“Jika Ronaldo berada di tim Man City saat ini, dia pasti sudah mencetak 20-25 gol. Jadi, saya pilih Ronaldo [masuk line up Man City],” kata Richards.

Pendapat Richards mendapat tentangan dari Neville. Ia mempertanyakan siapa yang akan digantikan demi Ronaldo menjadi starter.

Baca Juga :  Liga 1: Persebaya Salip Arema FC, Persija

“Siapa yang akan kamu ganti untuk Ronaldo? Phil Foden, Raheem Sterling, Riyad Mahrez, atau Kevin De Bruyne?” ujar Neville.

Richards kesulitan menjawab pertanyaan. Namun, ia berdalih akan menggunakan formasi 4-2-3-1 agar Ronaldo mendapat tempat di tim utama. Padahal sejauh ini Pep Guardiola hampir selalu memainkan pakem 4-3-3 di City atau bahkan ketika bermain di Barcelona hingga jadi pelatih.

“Saya hanya memainkan dua pemain tengah dengan menggunakan formasi 4-2-3-1. Ronaldo harus diberikan tempat utama. Saya akan menarik Rodri hanya demi Ronaldo masuk di tim utama,” ujar Richards.

Ronaldo saat ini mengalami masa sulit bersama Man Utd. Ia dikabarkan menolak bermain karena masuk daftar pemain cadangan di laga Man City vs Man Utd.

Kapten timnas Portugal itu akhirnya tak terdaftar dalam skuad Setan Merah saat melawan ke Stadion Etihad, Minggu (6/3), yang dimenangkan Man City dengan skor telak 4-1.

 

 

 

 

Artikel ini telah dibaca 54 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

FOTO : Andi Sudirman Buka Tournament Piala Gubernur Cup U20 di Bone

20 Juli 2023 - 22:00 WITA

FIFA Resmi Berikan Restu VAR di Vietnam

20 Juli 2023 - 21:54 WITA

Kapolres Gowa Hadiri  Drag Bike 2023 di Lapangan Rindam XIV Hasanuddin Pakatto

3 Juni 2023 - 20:47 WITA

Pertandingan Liga Champions Napoli di Italia

8 September 2022 - 12:56 WITA

Pertandingan Liga Champions Napoli

Danny Pomanto Buka Kejuaraan Bola Basket Wali Kota Cup 2022

27 Agustus 2022 - 19:17 WITA

Danny Pomanto Buka Kejuaraan

Everton F.C. : Pastikan Aman di Premier League

20 Mei 2022 - 16:56 WITA

Trending di Bola & Sports