PHINISICE.ID, Pangkep – Dorong Kesadaran Masyarakat Pajokka Balocci memperingati Hari Peduli Sampah Nasional dengan melaksanakan Aksi Bersih dan Community Talk pada 20-21 Februari 2022 di Balocci Kabupaten Pangkep.
Menurut Inayah Aulia, Koordinator Aksi mengatakan, “Pada aksi ini, kami mengangkut 64,564 Kg Sampah Plastik, Kaleng dan Botol. Dorong Kesadaran Masyarakat Tingkat kesadaran dalam memperhatikan kelestarian lingkungan masih sangat minim, banyaknya sampah ditemukan di sekitar aliran sungai membuat pencemaran air”.
“Perlu adanya sosialisasi, aturan yg kuat dan pengelolaan sampah plastik menjadi nilai ekonomis sehingga permasalahan sampah dimasyarakat dapat teratasi dan kelestarian alam pun juga terjaga,” tuturnya.
Menurut Ihsan, Sekretaris Umum, mengatakan “Kegiatan ini melibatkan pemuda dan mahasiswa KKN dari kampus STAI DDI Pangkep, pihak pemerintah Kecamatan Balocci, Polsek Balocci, Pemerintah Kelurahan Balleangin yang berkolaborasi dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.”
“tidak hanya sampai sebatas aksi saja, kami mendorong adanya kolaborasi yang berlanjut untuk permasalahan sampah di masyarakat, seperti mengadakan pelatihan pengelolaan sampah masyarakat, pelatihan daur ulang sampah jadi produk bernilai ekonomi dan sosialisasi kesadaran akan bahaya dan pencemaran lingkungan akibat membuang sampah sembarangan” tutur Ihsan.
Pada Kegiatan ini, kami memberikan doorprise kepada relawan yang paling banyak mengumpulkan sampah plastik dan puntung rokok yang disponsori oleh Lintang Outdoor Makassar, (FT/Red).