Menu

Mode Gelap
Polri Gelar Pelatihan Olah Strategi Operasi Mantap Brata Presiden Jokowi Melepas Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina  Presiden Jokowi Lantik Agus Subiyanto sebagai Kepala Staf AD Amran Sulaiman Dilantik jadi Mentan, Langsung Menjalankan Tugas Penjelasan BMKG Soal Makassar dan Sekitarnya di Guyur Hujan 

News · 25 Apr 2022 WITA ·

Siaga SAR Khusus Lebaran, 121 Personil Basarnas Sulsel Disiagakan


 Siaga SAR Khusus Lebaran, 121 Personil Basarnas Sulsel Disiagakan Perbesar

Makassar– Dalam rangka Siaga Angkutan Lebaran, Basarnas Makasar gelar apel Siaga Sar Khusus Lebaran tahun 2022 di halaman Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Makassar.

Pengecekan personil yang turut dalam siaga Lebaran 2022 serta kendaraan yang akan di gunakan di lapangan tak luput dari perhatian Djunaidi selaku Kepala Basarnas Sulsel untuk mengontrol kesiapan sehingga giat pengamanan siaga Angkutan Lebaran dapat berjalan dengan baik dan maksimal.

“Mudik  tahun ini diperkirakan akan terjadi peningkatan arus penumpang dan mobilitas warga, sehingga perlu di antisipasi. Karenanya Basarnas melaksanakan Siaga Sar Khusus dalam rangka mengantisipasi kondisi darurat kecelakaan transportasi secara profesional,” ujar Djunaidi saat membacakan sambutan dari Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan.

Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan juga menekankan kepada seluruh petugas siaga SAR Khusus Lebaran 2022 agar tetap semangat, jaga kesehatan dan tunaikan kewajiban dengan penuh tanggung jawab untuk melaksanakan kegiatan dengan baik sesuai dengan visi dan misi.

“Petugas siaga SAR Khusus juga harus selalu menjalin kerjasama yang baik dengan Kementrian Perhubungan, Korlantas Polri, BMKG, Pemda, Pengelola Jalan Tol, RS Rujukan serta instansi lain, untuk mewujudkan pelayanan SAR yang optimal terhadap pemudik,” lanjut Djunaidi.

Sebagai tambahan bahwa sebanyak 121 orang personil diturunkan untuk melaksanakan Siaga SAR Khusus Lebaran 2022, dilaksanakan di seluruh wilayah Sulawesi Selatan. Terutama di Makassar, Kab. Bone, Kab. Kepulauan Selayar, Kab. Bantaeng, Kab. Masamba, Kota Palopo, Kota Pare-Pare. Dan di fokuskan ke Pelabuhan, Bandar Udara, Terminal serta beberapa lokasi wisata yang ramai pengunjung, (Aco/**).

Baca Juga :  Sekda Kota Makassar Hadiri Rakor Pengelolaan Sampah Stranas PK
Artikel ini telah dibaca 60 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Kasus Kebakaran di Makassar Capai 359 Kali pada 2023

7 November 2023 - 12:11 WITA

Sosialisasikan Bahaya Narkoba, Ini Pesan Idris Kadir ke Mahasiswi UIN

6 November 2023 - 22:57 WITA

Sekda Kota Makassar Hadiri Rakor Pengelolaan Sampah Stranas PK

6 November 2023 - 22:30 WITA

Deklarasi Pemilu Damai dan Netralitas ASN Digelar di Lapangan Pancasila Palopo 

5 November 2023 - 14:15 WITA

SSDM Polri Gelar Bakti Sosial, Bakti Kesehatan dan Tanam Pohon di Bogor

5 November 2023 - 12:51 WITA

Pemkot Makassar Raih Penghargaan Anugerah Prakarsa Inklusi

3 November 2023 - 20:59 WITA

Trending di News