MAKASSAR | Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar ikut ambil bagian dalam pelaksanaan Makassar Internasional Eight Festival and Forum (F8).
Mereka melakukan demo mengedukasi seluruh pengunjung F8 bagaimana cara penanganan tabung gas yang terbakar. Ini sebagai langkah antisipasi terjadinya kebakaran lebih besar.
“Jadi di sini kita perlihatkan bagaimana cara memadamkan api kalau ada tabung gas yang terbakar, begitu juga kalau ada percikan api dari wajan sehingga masyarakat tahu apa yang mesti dilakukan,” kata Kepala Damkar Makassar Hasanuddin, Jumat (25/08/2023).
Di both Damkar Kota Makassar yang terletak di zona 2, pengunjung F8 juga dapat melihat dan berfoto dengan satwal liar hasil evakuasi.
Seperti, burung elang, ular, hingga buaya yang evakasi Damkar Kota Makassar pada 2019 lalu di Antang Manggala berdasarkan laporan dari warga.
Pengujung pun terlihat antusias bisa foto atau hanya sekadar melihat satwa liat hasil evakuasi Damkar Makassar. Tidak hanya orang dewasa tapi juga anak-anak.
“Kemarin ada ular tapi sudah kita serahkan ke BBKSDA (Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam). Kalau buaya ini itu sudah tercatat kalau ada di kami,” tuturnya.
Tidak hanya itu, di both ini pengunjung F8 juga bisa berfoto dengan mengenakan seragam petugas Damkar Kota Makassar.
“Jadi kita siapkan seragam untuk anak-anak dan orang dewasa juga bisa. Selain itu ada juga peralatan pemadam dan penyelamatan yang kita pamerkan di sini,” tutupnya, (**).