Breaking News
light_mode
Trending Tags

Anies Baswedan Hadiri Pemakaman Suami Najwa Shihab, Kenang Sebagai Pribadi Hangat dan Dermawan

  • account_circle Phinisice
  • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
  • visibility 113

Jakarta — Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, turut hadir dalam prosesi pemakaman mendiang Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegaf, suami dari jurnalis ternama Najwa Shihab. Dalam kesempatannya, Anies menyampaikan belasungkawa mendalam dan mengenang sosok almarhum sebagai pribadi yang hangat dan penuh kebaikan.

Pantauan di lokasi, Anies tiba di rumah duka yang beralamat di Jalan Jeruk Purut RT 004 RW 003, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, sekitar pukul 09.36 WIB. Usai melayat, ia melanjutkan perjalanan menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut untuk mengikuti rangkaian pemakaman.

“Proses pemakaman almarhum Ibrahim berjalan dengan lancar. Semua prosesi dimudahkan dan penuh khidmat. Kami mengantarkan beliau dengan doa dan penghormatan terakhir,” ujar Anies, Rabu (21/5/2025).

Dalam pernyataannya, Anies mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan. Ia menyampaikan keyakinannya bahwa Ibrahim wafat dalam keadaan husnulkhatimah.

“Semoga kepergian beliau menjadi pelajaran bagi kita yang masih diberi kehidupan. Saya percaya almarhum adalah orang baik, yang menjalani hidup dengan ketulusan dan kerja keras. Karena itu, saya yakin beliau kembali dalam keadaan terbaik,” tambahnya.

Tak lupa, Anies juga menyampaikan doa dan dukungan kepada keluarga yang ditinggalkan agar diberi ketabahan dalam menghadapi masa duka ini. Sebagaimana diketahui, Ibrahim Assegaf meninggal dunia pada Selasa (20/5) pukul 14.29 WIB di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, dalam usia 47 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain Ikuti saluran PHINISICE SULSEL di [ WhatsApp  ]

Penulis

Informasi Indonesia dan Dunia Terbaru Hari Ini

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wali Kota Makassar Lepas

    Wali Kota Makassar Lepas Peserta City Tour Jelajah Tanah Sulawesi, Jangan Bosan Ke Makassar

    • calendar_month Sab, 13 Agu 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 54
    • 0Komentar

    Phinisice.id, Makassar  — Wali Kota Makassar Lepas Sekitar 84 motor memadati halaman Kantor Balaikota Makassar, Sabtu pagi (13/8/2022). Riders yang tergabung dalam Big Max Indonesia ini telah menyusuri Kota Makassar dan mengunjungi beberapa lokasi menarik baik yang sering di kunjungi maupun yang belum di kenal masyarakat. Mengusung tema sport tourism, para chapter yang berasal dari […]

  • Emil Audero Pemain Ke-7 Asia Termahal!

    Emil Audero Pemain Ke-7 Asia Termahal!

    • calendar_month Sab, 5 Mar 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 66
    • 0Komentar

    JIKA gabung Timnas Indonesia, Emil Audero menjadi pemain ke-7 Asia termahal. Menurut laman Transfermarkt, harga pasar Emil Audero saat ini mencapai 12 juta euro atau sekira Rp190,4 miliar. Dari ratusan ribu bahkan jutaan pesepakbola di Asia, keberhasilan Emil Audero menduduki posisi 7 besar sangat membanggakan. Tercatat hanya ada 6 pemain Asia yang memiliki harga pasar […]

  • OPM Didesak Tak Lagi Serang Warga Sipil Di Papua

    OPM Didesak Tak Lagi Serang Warga Sipil Di Papua

    • calendar_month Ming, 6 Mar 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 49
    • 0Komentar

    PHINISICE.ID,  Jakarta —Jaringan Damai Papua (JDP) menyerukan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) tidak lagi melakukan penyerangan terhadap warga sipil di tanah Papua. Hal ini dikatakan Juru Bicara JDP, Yan Christian Warinussy menyusul penyerangan KKB di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua yang menewaskan 8 warga sipil pekerja tower dari PT Palapa Timur Telematika (PTT) […]

  • Dua Gubernur Bertemu di

    Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang dan Investasi, Hasilkan Transaksi Rp 150 Miliar

    • calendar_month Jum, 18 Nov 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Makassar– Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang , Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menghadiri misi dagang dan investasi Provinsi Jawa Timur dengan Provinsi Sulawesi Selatan, di Hotel Claro, Kamis 17 November 2022.   Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang Dalam kesempatan ini, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman […]

  • Kebakaran Landa Permukiman Padat Penduduk di Maccini Sombala

    Kebakaran Landa Permukiman Padat Penduduk di Maccini Sombala

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 63
    • 0Komentar

    MAKASSAR |  Kebakaran kembali terjadi di Kota Makasar, tepatnya di Jalan Manunggal 31 Rt09 Rw03 Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Kamis 21 September 2023. Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 18.51 WITA. Saddam Musa, Lurah Maccini Sombala mengatakan kejadian tersebut sempat membuat warga sekitar panik dan berlarian ketika melihat api yang mulai membesar. Beruntung delapan unit […]

  • Makassar Gelar Aksi Sosial

    Ketua DPRD Makassar Apresiasi IKA SMP 22 Makassar Gelar Aksi Sosial

    • calendar_month Ming, 9 Okt 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 48
    • 0Komentar

    MAKASSAR–Makassar Gelar Aksi Sosial Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo bersama Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan Andi Januar Jaury Dharwis menghadiri reuni akbar SMP 22 Makassar yang dirangkaikan dengan jalan santai. dan Makassar Gelar Aksi Sosial   Politisi Partai NasDem itu juga turut mengikuti jalan santai yang start di Jalan Ir. Juanda, lalu menuju Jalan Ujungpandang […]

expand_less
Verified by MonsterInsights
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188