Makassar — Kegiatan kolaborasi kemanusiaan di Makassar menggelar bagi takjil di persimpangan jalan Alauddin- Pettarani dengan menyasar sejumlah pengendara yang melintas di jalan tersebut, Jum’at 15 April 2022. Kolaborasi tersebut mengabungkan 12 Organisasi kemanusiaan di Kota Makassar.
Muh.Fahrezi selaku ketua kolaborasi organisasi kebaikan mengatakan kegiatan tersebut intens digelar setiap bulan Ramadhan untuk berbagai takjil.
” Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar hari ini dengan membagikan sejumlah menu takjil dengan sasaran pengendara yang melintas, “ujarnya kepada Phinisice.id .
Lanjut dikatakan Fahrezi kegiatan lainnya juga bakal digelar seperti kegiatan pemeriksaan kesehatan, dan juga beda rumah yang tidak jauh dari sekretariat di jalan tidung.
” Pemeriksaan kesehatan kita rencana gelar besok sambil membagikan sembako dan takjil, semoga apa yang kita gelar ini dapat bernilai ibadah untuk kita semua, ” Tukas, ( Baso/red) .