Breaking News
light_mode
Trending Tags

Besok Hari Yoga Internasional Digelar di Makassar

  • account_circle Phinisice
  • calendar_month Jum, 23 Jun 2023
  • visibility 151

MAKASSAR,– Pemkot Makassar dan Konsulat Jenderal India bersama-sama menyelenggarakan peringatan Hari Yoga Internasional di Anjungan Pantai Losari, Sabtu, (24/06/2023), besok.

Peringatan itu dibuat dalam bentuk pelatihan Yoga bagi masyarakat Makassar secara gratis. Apalagi salah satu manfaat Yoga ini ialah mewujudkan kesehatan mental.

Hal itu sejalan dengan visi-misi Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto dan juga baru-baru ini isu kesehatan mental menjadi pembicaraan dunia.

Kabid Pemberdayaan Pemuda Dispora Makassar Muh Dasysyara Dahyar mengatakan selebrasi Hari Yoga Internasional ini memiliki relasi yang kuat dengan program kesehatan dan olahraga Pemkot Makassar.

Ditambah lagi, baru-baru ini Wali Kota Makassar tengah membicarakan isu dunia perihal kesehatan mental di Brussels, Belgia.

“Ini memprioritaskan perihal masalah kesehatan mental; mental issue yang mana menjadi concern Pak Wali saat berkunjung ke Belgia baru-baru ini,” kata Dasysyara di sela-sela acara Konferensi Pers 9th Hari Internasional Yoga (IDY) di Rujab Wali Kota, Jumat, (23/06/2023), sore tadi.

Dee sapaan akrabnya mengaku senang dapat berkolaborasi dengan Konjen India, apalagi ini merupakan peringatan kali kedua setelah 2019, lalu.

“Memang Makassar termasuk yang paling cepat merespons penyelenggaraan ini. Jadi itulah kenapa hari Yoga Internasional kembali diadakan di sini,” akunya.

Kedepannya, pihaknya bertekad untuk bekerjasama dengan Konjen India lagi agar dapat memberikan dampak positif melalui program kesehatan kepada masyarakat.

Jika animo masyarakat tinggi, maka lanjut dia, tidak menutup kemungkinan dapat menjadi program kesehatan bagi masyarakat.

Konsul Jenderal India Neeharika Singh mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan dukungan dari Pemkot Makassar.

Perihal mengapa Makassar terpilih kembali, dia katakan bahwa perkembangan atau respons Yoga di Makassar begitu positif.

Makanya dengan senang hati menyelggaranannya. Pun, jelas dia, Pemkot Makassar sangat peduli terhadap kesehatan masyarakat sehingga event ini menjadi kolaborasi bersama.

“Manfaat Yoga ini telah mendunia. Jadi kami mengajak semuanya hadir dan berpartisipasi dan memotivasi masyarakat Makassar untuk beryoga,” ajaknya.

Direktur Pusat Kebudayaan Swami Viveka Nanda, Naveen Meghwal mengatakan pihaknya ingin menyebarkan pesan bahwa Yoga itu tidak sulit dan bersifat universal untuk semua kalangan tanpa memandang umur, ras, agama dan sebagainya.

Dan gagasan dalam peringatan Hari Yoga Internasional, tekan dia, makin membuat orang sadar tentang kesehatannya dan membuat mental dan emosionalnya sehat.

Apalagi pascacovid, manfaat Yoga sangat dirasakan masyarakat dan kesadaran melakukan Yoga meningkat.

“Seorang biasanya lebih cenderung menggunakan otak kirinya dan seorang lainnya cenderung menggunakan otak kanannya. Tetapi Yoga akan menyeimbangkan keduanya. Sehingga dia merasa tenang, senang dan damai,” jelasnya.

Dalam latihan Yoga besok, ia menuturkan, dirinya akan memperagakan postur Yoga yang simpel dan sesi meditasi untuk relaksasi.

Peringatan Yoga ini akan berlangsung, besok, Sabtu 24 Juni pukul 17.00 WITA di Anjungan Pantai Losari.

Mereka menargetkan sekira 500 peserta yang bakal hadir. Jumlah ini lebih banyak dibanding 2019 lalu yang mencapai 200 peserta. (Co/**)

Penulis

Informasi Indonesia dan Dunia Terbaru Hari Ini

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Gubernur Bertemu di

    Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang dan Investasi, Hasilkan Transaksi Rp 150 Miliar

    • calendar_month Jum, 18 Nov 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 156
    • 0Komentar

    Makassar– Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang , Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menghadiri misi dagang dan investasi Provinsi Jawa Timur dengan Provinsi Sulawesi Selatan, di Hotel Claro, Kamis 17 November 2022.   Dua Gubernur Bertemu di Misi Dagang Dalam kesempatan ini, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman […]

  • Denhub Rem 132 Laksanakan

    Peringati HUT ke – 77 Hubad, Denhub Rem 132 Laksanakan Ziarah TMP dan Bhakti Sosial

    • calendar_month Sel, 22 Nov 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 208
    • 0Komentar

    PALU — Denhub Rem 132 Laksanakan Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Perhubungan TNI AD Tahun 2022, Komandan Detasemen Perhubungan (Denhub) Rem 132 Letnan Kolonel Chb Agung Riyadi, S.T., M.Si didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Anak Ranting 3) Denhub Rem 132 Ranting 3 Hub Cabang II PD XIII/Merdeka melaksanakan ziarah dan tabur […]

  • Direksi dan Dewas BUMD

    Direksi dan Dewas BUMD Kota Makassar Diumumkan Besok

    • calendar_month Sen, 4 Jul 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Phinisice.id, jakarta —Panitia Seleksi (Pansel) Direksi dan Dewan Pengawas (Dewas) BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) Kota Makassar dijadwalkan mengumumkan hasil seleksi Direksi, dan Dewas BUMD Kota Makassar besok, Selasa 5 Juli 2022. Penjaringan Direksi, dan Dewas BUMD Kota Makassar didasarkan pada PP Nomor 54 Tahun 2017 tentang Badan Usaha Milik Daerah, dan Peraturan Menteri Dalam […]

  • Gelar Pasukan dan peralatan

    Gelar Pasukan dan peralatan, Kapolri dan Panglima TNI Ingin KTT G20 Berjalan Sukses

    • calendar_month Sen, 7 Nov 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 129
    • 0Komentar

    Bali – Gelar Pasukan dan peralatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa memimpin apel gelar pasukan Operasi Puri Agung 2022 dalam rangka pengamanan puncak forum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November mendatang.   Dalam amanatnya, Kapolri menyampaikan Gelar Pasukan dan peralatan ini adalah bentuk kesiapan TNI-Polri […]

  • Sambut Hari Jadi Sulsel

    PHRI : Diskon Hotel 15-25 Persen, Sambut Hari Jadi Sulsel

    • calendar_month Sel, 11 Okt 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Phinisice.id, MAKASSAR — Sambut Hari Jadi Sulsel Hari jadi ke 353 tahun Provinsi Sulsel yang jatuh pada 19 Oktober 2022 disambut hangat pihak pelaku industri pariwisata di Sulsel, khususnya di Kota Makassar.   Seperti hotel hotel dan restoran akan memberlakukan discount  atau potongan harga normal. Itu berlaku sejak tanggal 14 Oktober hingga akhir Oktober.   […]

  • Cara Membuat Janji menggunakan

    Cara Membuat Janji menggunakan Diri Sendiri

    • calendar_month Kam, 29 Des 2022
    • account_circle Resky rahim
    • visibility 189
    • 0Komentar

    Phinisice.id , Jakarta —Saat Anda berada jauh pada pada hutan, penglihatan Anda terhalang sang pepohonan. Untuk merencanakan rute, Anda wajib keluar berdasarkan hutan lebat & melihat semua lanskap. Demikian pula, apabila Anda berada pada tengah hutan kehidupan Anda sendiri, Anda mungkin tidak bisa melihat banyak hal pada luar minggu depan. Menetapkan janji menggunakan diri sendiri bisa memberi […]

expand_less
Verified by MonsterInsights
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
dv188
slot gacor
slot gacor maxwin
situs slot gacor
slot gacor hari ini
link slot gacor
https://jurnal-dev.polbangtan-bogor.ac.id/
slot gacor
slot gacor maxwin
situs slot gacor
slot gacor hari ini
link slot gacor
https://jurnal-dev.polbangtan-bogor.ac.id/doc/
slot gacor
slot gacor maxwin
situs slot gacor
slot gacor hari ini
link slot gacor
https://polbangtan-bogor.ac.id/
slot gacor
slot gacor maxwin
situs slot gacor
slot gacor hari ini
link slot gacor
https://polbangtan-bogor.ac.id/doc/
slot gacor
slot gacor maxwin
situs slot gacor
slot gacor hari ini
link slot gacor
https://polbangtan-bogor.ac.id/apps/