Menu

Mode Gelap
Polri Gelar Pelatihan Olah Strategi Operasi Mantap Brata Presiden Jokowi Melepas Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina  Presiden Jokowi Lantik Agus Subiyanto sebagai Kepala Staf AD Amran Sulaiman Dilantik jadi Mentan, Langsung Menjalankan Tugas Penjelasan BMKG Soal Makassar dan Sekitarnya di Guyur Hujan 

News · 2 Nov 2023 WITA ·

Gala Dinner HUT Makassar Bertabur Budaya, Berlatar Mahakarya Pinisi dan Tongkonan


 Gala Dinner HUT Makassar Bertabur Budaya, Berlatar Mahakarya Pinisi dan Tongkonan Perbesar

MAKASSAR | Gala Dinner HUT Kota Makassar ke-416 tahun bertabur pertunjukan seni, budaya, mahakarya Kapal Pinisi dan Rumah Adat Toraja Tongkonan.

Dalam persembahan jamuan makan malam Pemkot Makassar, para tamu dan seluruh perangkat mengenakan pakaian adat Baju Bodo dan pakaian adat Sulsel.

Suasana penuh ciri khas Sulsel dengan berbagai adat istiadat, suku juga tampak.

Di sela-sela makan malam dimulai, pembukaan acara menampilkan tarian budaya khas empat etnis yang menandakan empat suku besar di Sulsel.

Sajian hidangan makan malam pun berciri khas masakan Makassar. Berbagai seafood, sajian makanan pembuka juga dessert berciri disajikan.

Bertambah unik lagi, latar belakang acara ialah mahakarya Kapal Pinisi dan Rumah Adat Toraja Tongkonan. Atmosfer dan nuansa kebudayaan begitu hangat.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan dirinya sengaja membuat konsep yang menampilkan mahakarya Sulsel agar produk kebudayaan ini selalu lestari.

Dan memperlihatkan bahwa Sulsel sejak dahulu sudah jaya dengan warisan seni dan budaya yang luar biasa.

“Kita ingin menegakkan juga mempopulerkan budaya kita menjadi unggul kelas dunia,” ujar Danny Pomanto sapaan akrabnya, Kamis, (2/11/2023).

Hal ini berkesesuaian dengan tema The Next Gen for All. Bahwa, Danny Pomanto melibatkan banyak remaja dan milenial Makassar dalam HUT Makassar kali ini agar mengenal dan melanjutkan kebudayaan mereka.

“Diharapkan dengan tema ini generasi pelanjut menjadi generasi serba bisa dan memiliki kemampuan adaptasi serta bermanfaat untuk banyak orang,” ungkap Danny. (**)

Baca Juga :  Liputan Khusus Dari Sungai Aare Swiss, Jadi Perbincangan Publik
Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Kasus Kebakaran di Makassar Capai 359 Kali pada 2023

7 November 2023 - 12:11 WITA

Sosialisasikan Bahaya Narkoba, Ini Pesan Idris Kadir ke Mahasiswi UIN

6 November 2023 - 22:57 WITA

Sekda Kota Makassar Hadiri Rakor Pengelolaan Sampah Stranas PK

6 November 2023 - 22:30 WITA

Deklarasi Pemilu Damai dan Netralitas ASN Digelar di Lapangan Pancasila Palopo 

5 November 2023 - 14:15 WITA

SSDM Polri Gelar Bakti Sosial, Bakti Kesehatan dan Tanam Pohon di Bogor

5 November 2023 - 12:51 WITA

Pemkot Makassar Raih Penghargaan Anugerah Prakarsa Inklusi

3 November 2023 - 20:59 WITA

Trending di News