Breaking News
light_mode
Trending Tags

Bareskrim Bongkar Peredaran Gelap Narkoba Modus Keripik Pisang

  • account_circle Phinisice
  • calendar_month Jum, 3 Nov 2023
  • visibility 85

Yogyakarta | Bareskrim Polri membongkar peredaran gelap narkotika dari rumah produksi di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Pengungkapan ini berawal dari patroli siber yang dilakukan di media sosial (medsos).

Kabareskrim Polri Komjen. Pol. Wahyu Widada menjelaskan, selama satu bulan tim penyidik melakukan dinamika di medsos tersebut. Selanjutnya pada Kamis (2/11/23), polisi melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pengiriman barang yang dilakukan di daerah Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

“Dan kami menemukan barang bukti happy water dan keripik pisang. Dari jumlah total barang bukti yang kita amankan, ada 426 bungkus keripik pisang berbagai ukuran dan 2.022 botol happy water dan masih ada 10 kilogram bahan baku narkobanya,” jelas Kabareskrim dalam konferensi pers, Jumat (3/11/23).

Dari hasil operasi tersebut, ungkap Kabareskrim, polisi menangkap tiga orang di Depok sebagai pemilik akun, pemilik rekening, dan penjual barang-barang.

Setelah pengembangan, polisi mendatangi tiga TKP lainnya, yaitu di Kaliaking Magelang, Potorono, dan Banguntapan, Kabupaten Bantul. Salah satu yang dilakukan penggerebekan adalah rumah produksi keripik pisang.

“Selanjutnya kita tangkap dua orang di Kaliaking, Magelang, keduanya produsen keripik pisang. Kemudian kita tangkap dua orang lagi di Potorono yang memproduksi happy water dan keripik pisang dan satu orang kita tangkap di Banguntapan ini,” ujarnya.

Dari tiga lokasi di Jawa Tengah itu, ditangkap MAP sebagai pengelola akun media sosial; D sebagai pemegang rekening; AS sebagai pengambil hasil produksi dan penjaga gudang pemasaran; BS sebagai pengolah/koki; EH sebagai pengolah/koki dan distributor; MRE sebagai pengolah/koki; AR sebagai pengolah/koki dan R sebagai pengolah pengolah/koki.

Kabareskrim menegaskan, pemberantasan narkotika dan obat-obatan terlarang harus dilakukan lebih gencar serta terpadu. Hal itu juga harus dilakukan menyeluruh hingga jajaran polres.

“Sebagaimana sudah menjadi arahan Bapak Presiden (Joko Widodo) bahwa pemberantasan narkoba harus lebih gencar, lebih berani dan komprehensif, serta dilakukan secara terpadu,” ujar Kabareskrim.

Menurut Kabareskrim, hal itu sebagaimana instruksi Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo yang menindaklanjuti arahan Presiden Jokowi. Dalam arahan Presiden, Polri harus menyerukan dan memerintahkan seluruh jajaran untuk terus berperang dan menuntaskan penanganan narkoba mulai dari hulu sampai hilir.

“Bareskrim Polri dan seluruh jajaran polda juga sudah membentuk satgas pemberantasan narkoba, di mana satgas ini sudah dibentuk sekitar satu bulan dan progresnya terus berjalan,” jelasnya.

Dibeberkan Kabareskrim, dari data yang dimiliki Polri, sebagian besar pengguna narkoba adalah masyarakat berusia produktif. Sehingga, hal itu akan menjadi tidak kondusif dan tidak mendukung jalannya pembangunan jika tidak diberantas, (**).

Penulis

Informasi Indonesia dan Dunia Terbaru Hari Ini

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Sar Gabungan Evakuasi Pendaki yang Alami Hipotermia di Gunung Bawakaraeng

    Tim Sar Gabungan Evakuasi Pendaki yang Alami Hipotermia di Gunung Bawakaraeng

    • calendar_month Sen, 31 Jul 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 53
    • 0Komentar

    GOWA |  Seorang pendaki yang mengalami gejala hipotermia di Pos 7 Gunung Bawakaraeng, Gowa, Sulsel, akhirnya berhasil dievakuasi Tim Sar Gabungan ke kaki gunung, Desa Lembanna, Tinggimoncong, Gowa, pada Senin (31/07/2023) subuh. Pendaki yang diketahui bernama Dapiol dibantu Tim Sar Gabungan menuruni Gunung Bawakaraeng hingga Hutan Pinus Lembanna dan diserahkan ke pihak keluarganya untuk mendapat […]

  • Gigi Guncang Panggung Fusion

    Gigi Guncang Panggung Fusion Music Makassar F8

    • calendar_month Ming, 11 Sep 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Phinisice.id, MAKASSAR–  Gigi Guncang Panggung Fusion Lagu Nakal buka penampilan enerjik band Gigi di panggung Fusion Music Makassar International Eight Festival and Forum (Makassar F8), Anjungan Pantai Losari, Sabtu (10/09). Penonton pun mengapresiasi dan senang Gigi Guncang Panggung Fusion bisa tampil menghibur pengunjung Makassar F8. Bahkan rela antri di ticketing box dan berdesakan masuk lokasi konser. […]

  • Strategi Dulang Investor,Gubernur Sulsel Alokasikan Rp 650 Juta FS, Datangkan Investasi Rp 135 T

    Strategi Dulang Investor,Gubernur Sulsel Alokasikan Rp 650 Juta FS, Datangkan Investasi Rp 135 T

    • calendar_month Sen, 12 Jun 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 49
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman mendorong kemudahan berinvestasi di Sulawesi Selatan. Salah satu bukti nyatanya, berkat dorongan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman dengan memfasilitasi feasibility study (FS) atau studi kelayakan pengembangan Kawasan Industri Bantaeng (KIBA). Studi kelayakan ini digodok oleh Pemprov Sulsel selama kurang lebih dua tahun terakhir atau sejak tahun 2021 lalu. […]

  • Kepala Desa Se Sulsel Ikrar Netral di Pemilu dan Pilkada Serentak 

    Kepala Desa Se Sulsel Ikrar Netral di Pemilu dan Pilkada Serentak 

    • calendar_month Sen, 23 Okt 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 41
    • 0Komentar

    MAKASSAR | Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, menghadiri dan memimpin Rapat Koordinasi Forkopimda Sulsel dengan Para Kepala Desa dalam Menyukseskan Penyelenggaraan Pemilu 2024 yang Luber, Jurdil, Lancar, Aman, dan Damai, di Era Baru Sulsel Menuju Indonesia Maju, di Hotel Claro, Senin, 23 Oktober 2023. Kegiatan diawali dengan ikrar dan penandatanganan netralitas para Kepala Desa, pada Pemilu […]

  • Babyproofing Made Easy At Home and On the Go

    Babyproofing Made Easy At Home and On the Go

    • calendar_month Rab, 9 Jun 2021
    • account_circle Phinisice
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Parenting has been described as “the toughest job you’ll ever love,” and figuring out how to keep your baby safe can be one of the most difficult elements of parenting. Child safety in the home is especially important as the ongoing coronavirus pandemic keeps more young children at home for longer periods of time. “The […]

  • RRI Siap Tingkatkan Kolaborasi

    Pemkot Makassar dan RRI Siap Tingkatkan Kolaborasi

    • calendar_month Sel, 27 Sep 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Phinisice.id, MAKASSAR,—RRI Siap Tingkatkan Kolaborasi , Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menerima kunjungan Kepala LPP Radio Republik Indonesia (RRI) Makassar, Edy Ivan di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Senin (26/09). Edy Ivan RRI Siap Tingkatkan Kolaborasi menyampaikan kunjungannya untuk silaturahmi dengan Danny Pomanto. Diketahui, dia menggantikan Ferdi Kusno yang kini menjabat Kepala Puslitbang diklat […]

expand_less
Verified by MonsterInsights