MAKASSAR — Marwan Aras Center kolaborasi kebaikan bersama Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA 5 Makassar dengan melakukan pemberian Sejumlah Al-Qur’an kepada Panti Asuhan di Rumah kita atau sekretariat IKA 588 di Kawasan Ruko Latanete Plaza, Jln Sungai Sadang Lama, Kota Makassar, Minggu 7 Mei 2023, Sore.
Pemberian tersebut diberikan langsung Founder Marwan Aras Center yang juga merupakan Ketua Alumni IKA 588 yang baru dikukuhkan beberapa waktu lalu.
H. Marwan Aras, SH. MH selalu Founder Marwan Aras Center dalam sambutannya mengatakan pihaknya terus melakukan kebaikan dan bermanfaat untuk semua. Salah satunya yang dilakukan dengan berkolaborasi bersama IKA 588.
” Alhamdulillah hari ini Yayasan Marwan Aras Center yang berpusat di Jakarta melakukan bantuan Al- Qur’an kepada Panti Asuhan yang hadir pada hari ini, sekiranya dapat bermanfaat dan menjadi pedoman hidup untuk menjadi berkah untuk kita semua dan terkhusus untuk seluruh Alumni IKA 588,” ujarnya.
Selain itu, Marwan juga menyampaikan kepada IKA SMA 5 Makassar lainnya agar bisa berkolaborasi bersama Marwan Aras Center untuk menyalurkan bantuan dan santunan.
” Terkadang bantuan kesannya terhambat, olehnya itu Marwan Aras Center hadir tidak ada bantuan yang terhambat lagi atau terpotong, semua harus jelas, ” ucapnya.
Diketahui Yayasan Marwan Aras Center ( MAC) yang berkantor di Jakarta Pusat ini bergerak di bidang kemanusiaan dengan melakukan kegiatan bakti sosial di Wilayah Indonesia. Sebelumnya, MAC juga telah menyalurkan berbagai macam bantuan di beberapa titik-titik.
” Semoga semua menjadi manfaat untuk kita semua, MAC terus bergerak dalam bakti sosial di Wilayah seluruh Indonesia. MAC juga telah banyak memiliki relawan yang tersebar di beberapa provinsi di Indonesia, ” tutup, Marwan Aras, (**).