Breaking News
light_mode
Trending Tags

Sampaikan Keluhan Warga, Danny Pomanto Ingatkan Pelaksana Proyek IPAL 

  • account_circle Phinisice
  • calendar_month Kam, 20 Okt 2022
  • visibility 4

Phinisice.id, MAKASSAR– Danny Pomanto Ingatkan Pelaksana , Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengingatkan pelaksana proyek Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Losari agar segera menjadwalkan pemulihan lokasi yang telah dikerjakan.

 

Hal ini disampaikan Danny Pomanto Ingatkan Pelaksana saat bertemu kontraktor IPAL Losari dalam rapat di Ruang Sipakalebbi, Balaikota Makassar, Kamis (20/10).

 

“Harus dijadwalkan ulang pengembalian kondisi. Kalau proyek berakhir Februari, yah bisalah segera di Januari,” ungkap Danny Pomanto.

 

Ditegaskan oleh Danny Pomanto bahwa Pemkot Makassar sangat mendukung keberadaan proyek ini. Sebab manfaatnya yang sangat besar bagi warga Makassar.

 

“Kami sejak awal dukung. Secara pribadi dan secara institusi sangat mendukung proyek ini,” ucap Danny Pomanto.

 

Hanya saja, dalam prosesnya titik yang dikerjakan dikomplain masyarakat. Mulai dari menyebabkan hambatan lalu lintas, hingga lokasi yang dikerjakan tidak dipulihkan dan terkesan ditelantarkan.

 

“Namun masyarakat kita ini responsif dan kritis. Komplain yang masuk sangat banyak, saya harap agar yang sudah selesai tahapannya agar kondisi dipulihkan seperti semula. Saya pasti keberatan kalau ditempel, harus mulus seperti sebelum dikerja,” jelas Danny.

 

“Mohon serius agar segera sempurnakan, jangan kesannya ditelantarkan,” imbuhnya.

 

Dia menyarankan agar pelaksana proyek untuk menyiapkan saluran komunikasi publik. Tujuannya agar publik tahu sejauh mana progres pengerjaan proyek IPAL berstandar internasional ini.

 

“Perlu pembenahan di lapangan, dan harus punya juru bicara yang sampaikan ke publik progresnya seperti apa. Dan juga dimonitoring juga keluhan masyarakat,” paparnya.

 

Sementara itu perwakilan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Selatan Ditjen Cipta Karya Ahmad Asiri menyanggupi permintaan Danny Pomanto dan keluhan warga Makassar.

 

” Reschedule kegiatan recovery atau pemulihan akan kami respon dengan baik. Akan segera rapat koordinasi dengan seluruh pelaksana kegiatan,” ujar Ahmad Asiri.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Asia Development Bank Anastasia Caroline, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Makassar Zuhaelsi Zubir, Sekretaris Dinas Perumahan dan Pemukiman Hamka, Kepala UPT PAL DPU Makassar, Hamka Darwis serta perwakilan pelaksana proyek IPAL Losari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Penulis

Informasi Indonesia dan Dunia Terbaru Hari Ini

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cara Cerdas Menjadi Orang Kaya Pakai cara Ini

    Bagaimana Agar Bisa Kaya Simak Penjelasannya

    • calendar_month Sel, 15 Mar 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Phinisice.id, jakarta —Jika kamu termasuk orang yang sudah banyak berusaha dan belum juga membuahkan hasil, mungkin kamu butuh melakukan beberapa perubahan. Berikut ini adalah beberapa langkah cerdas yang akan mengantarkan kamu menjadi kaya. 1. Disiplin mengatur keuangan Untuk mencapai tujuan menjadi orang kaya,  perlu mencari dan mengumpulkan uang. Oleh karena itu, pengaturan keuangan harus dilakukan dengan […]

  • Pj Sekprov Buka Rakor SPHP Pengendalian Inflasi Provinsi Sulsel

    Pj Sekprov Buka Rakor SPHP Pengendalian Inflasi Provinsi Sulsel

    • calendar_month Rab, 27 Sep 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MAKASSAR |  Pj Sekprov Sulsel, Andi Muhammad Arsjad, membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) Pengendalian Inflasi Provinsi Sulsel, yang dilaksanakan di Hotel Ibis, Jalan Maipa Makassar, Rabu, 27 September 2023. Dalam sambutannya, Andi Muhammad Arsjad mengatakan, rakor ini adalah salah satu program prioritas dari Pj Gubernur Sulsel, yakni pengendalian inflasi. Berdasarkan […]

  • Pemprov Sulteng Juarai Pertandingan

    Pemprov Sulteng Juarai Pertandingan Tenis Lapangan Danrem CUP

    • calendar_month Ming, 30 Okt 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Phinisice.id, Palu – Pemprov Sulteng Juarai Pertandingan Kejuaraan Tenis Lapangan Danrem Cup dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-77 Tahun 2022 telah memasuki babak final. Kegiatan pertandingan final tenis lapangan lintas Instansi tersebut dilaksanakan di lapangan tenis Makorem 132/Tdl Jl. Jenderal Sudirman No. 25 Kota Palu. Minggu (30/10/22).   Pemprov […]

  • Sydney Australia

    Walikota Makassar Bersama KKSS Shalat Ied di Sydney Australia

    • calendar_month Sab, 9 Jul 2022
    • account_circle Phinisice
    • visibility 2
    • 0Komentar

    MAKASSAR, — Sydney Australia Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto melaksankan shalat ied Adha bersama keluarganya di Sydney, Australia, Sabtu (9/7/22). Shalat Ied Adha kali ini berbeda, Danny merayakannya juga bersama Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) sektor Sydney. “Alhamdulillah terima kasih sambutan hangatnya kepada kami dan rombongan. Terima kasih kepada KKSS Sydney. Sebuah kesyukuran […]

  • Gubernur Sulsel Temui Menpora Bahas Stadion Sudiang

    Gubernur Sulsel Temui Menpora Bahas Stadion Sudiang

    • calendar_month 3 jam yang lalu
    • account_circle Phinisice
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Phinisice, Jakarta – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ario Tedjo, menerima kunjungan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, di ruang kerjanya, di Jakarta. Pertemuan tersebut secara khusus membahas progres pembangunan kompleks olahraga dan Stadion Sudiang di Makassar. Dalam pertemuan itu, Gubernur Andi Sudirman memaparkan capaian pembangunan yang telah berjalan, termasuk sejumlah […]

  • Puluhan Siswa SD Dapat Edukasi Literasi Keuangan di Panggung F8 Makassar

    Puluhan Siswa SD Dapat Edukasi Literasi Keuangan di Panggung F8 Makassar

    • calendar_month Sab, 26 Agu 2023
    • account_circle Phinisice
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MAKASSAR | Puluhan siswa SD di Kota Makassar mendapat edukasi langsung terhadap literasi keuangan sejak dini, di Zona 1, Panggung F8 Makassar, Sabtu (26/8/2023). Edukasi tersebut dibawakan langsung oleh tim Bank Indonesia yakni Fadly, Indah dan Marlin. Fadly menyebutkan, edukasi literasi keuangan sejak dini perlu agar anak-anak dapat memiliki kemampuan untuk memahami dan menerapkan manajemen […]

expand_less
Verified by MonsterInsights